Resep Bihun Goreng – Pada kesempatan ini, Indah akan berbagi resep bihun goreng spesial. Kenapa spesial, karena bihun ini kita tambahkan telur, daging ayam dan udang didalamnya, maka kita sebut bihun ini bihun goreng spesial. Bihun adalah makanan sejenis mie yang kerap kita lihat sebagai campuran bakso atau soto dan sebagainya.
Bihun juga bisa kita masak layaknya mie goreng sebutannya resep bihun goreng. Rasanya pun tidak kalah enak dengan mie goreng. Dan tentunya dengan memasak sendiri, kita menjadi lebih berpengalaman dan makanan lebih sehat tentunya, karena bahan-bahan yang digunakan adalah bahan-bahan pilihan kita sendiri.
Resep Bihun Goreng |
Berikut ini adalah cara memasak bihun goreng, silahkan anda ikuti resep bihun goreng yang mudah ini :
Bahan-Bahan Resep Bihun Goreng :
- 300 gr Kol
- 600 gr Bihun
- 100 gr Daging ayam, potong kecil-kecil.
- 100 gr Udang, bersihkan
- 200 gr sawi hijau
- 1 bh telur ayam
- 2 batang daun bawang
- Minyak goreng secukupnya
- Air secukupnya untuk merendam bihun
- 50 ml Air putih untuk kuah (bisa juga menggunakan air rebusan tulang ayam agar rasanya lebih enak).
Bumbu Penyedap Bihun Goreng :
- 4 siung Bawang putih, geprek dan cincang halus
- Merica bubuk secukupnya
- Garam halus dan penyedap rasa secukupnya (alternatif garam, bisa juga menggunakan kecap asin, agar lebih meresap.
- Kecap manis secukupnya
Cara Membuat Resep Bihun Goreng :
- Rendam bihun dengan air panas sampai mengembang, hal ini dilakukan karena tekstur bihun agak keras jika dibandingkan dengan mie.
- Sambil menunggu bihun mengembang, iris-iris tipis kolnya, cuci hingga bersih dan tiriskan. Iris-iris sedang daun bawang dan sawi hijau, cuci hingga bersih kemudian tiriskan.
- Panaskan minyak goreng, tumis bawang putih hingga harum, masukkan telur ayam. Aduk rata. Lalu masukkan daging ayam dan udang, masak sebentar.
- Masukkan irisan kol dan sawi hijau, dan daun bawang aduk rata. Tumis hingga layu. Masukkan bihun, aduk rata. Tambahkan garam dan penyedap rasa, aduk sampai rata.
- Masukkan kecap manis, aduk rata pastikan warna bihun coklat merata. Tambahkan 50 ml air (kuah rebusan tulang ayam). Aduk-aduk hingga.
- Masak bihun hingga air mengering dan bumbu telah meresap ke dalam bihun.
- Cicipi dahulu adakah bumbu yang kurang. Setelah dirasa pas, angkat dan sajikan dipiring saji lengkap dengan potongan tomat dan seledri dan mentimun sebagai hiasan dan lalapan.
Demikianlah cara membuat bihun goreng spesial yang mudah dan tentunya praktis, dengan mengikuti resep kami ini, semoga anda berhasil membuatnya. Untuk resep lainnya coba juga resep cumi asam manis yang enak ini, sampai jumpa di resep-resep kami selanjutnya.